ANDALASNEWS.COM, KERINCI - Angin puting beliung pagi ini, Kamis (1/4/2021) Nyaris merobohkan rumah warga di kecamatan Air hangat barat. Atap milik rumah riski, Desa air panas RT 01 terpental lepas akibat disapu angin Puting beliung.
Sementara itu di jalan arah Desa koto mebai, satu pohon besar tumbang diterjang derasnya angin ganas tersebut.
Disisi lain, desa koto mudik, delapan ( 8) rumah warga atapnya copot disapu angin deras.
Pasca bencana puting beliung, Camat air hangat barat, Yon Supriadi, S.pd, MM langsung mengecek ke lokasi dan melakukan pendataan bagi warganya yang terkena bencana. Saat dikonfirmasi via phone yon Supriadi mengatakan bahwa data warga yang terkena bencana sudah disampaikan ke Dinas sosial Kabupaten kerinci dan Bupati kerinci, untuk segera ditanggapi.
"Kita sudah lakukan pengecekan ke rumah warga yang terkena bencana puting beliung, sekaligus kita lakukan pendataan. Datanya sudah kita sampaikan ke Dinas sosial dan Bupati kerinci untuk segera ditanggapi". Ungkap yon Supriadi
Menyikapi bencana puting beliung, Badan meteorologi klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kerinci menyampaikan, bahwa kecepatan angin di alat AWS BMKG (automatic weather station) Stasiun Meteorologi Kerinci pada tgl 31 Maret 2021 jam 23.53 utc atau tgl 1 April jam 06.53 wib adalah 21.56 Knot atau 38 km/jam.