KABAR ANDALAS, KERINCI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kerinci putuskan pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Kerinci, Adirozal -Ami Taher sebagai bupati dan wakil bupati Kerinci terpilih periode 2019 – 2024.
Penetapan itu dilakukan melalui rapat pleno KPU Kerinci yang berlangsung di Gedung Nasional Sungaipenuh, sejak Rabu (4/7) hingga Kamis (5/7), dan selesai sekitar pukul 14.30 WIB.
Ketua KPU Kerinci Afdal mengungkapkan pasangan calon nomor urut Satu, Monadi – Edison memperoleh suara sebanyak 42.683 suara atau 28,2 persen.
Pasangan nomor urut dua, Adirozal – Ami Taher sebanyak 55.597 suara atau 36,7 persen. Dan pasangan nomor urut tiga Zainal Abidin – Arsal Apri memperoleh sebanyak 49.992 suara atau 33 persen.
Dari hasil pleno tersebut, paslon Adi-Ami unggul 5.605 suara atau 3, 7 persen dari paslon ZA yang berada diurutan dua, dan paslon Monadi-Edison diurutan tiga.
“Keputusan ini berlaku sejak ditetapkan, ” tegas Afdal yang langsung mengetuk palu. (Team)
Sumber : kayonews.com